Minggu, 13 Juni 2010

Pencipta Voltron Meninggal

Kamu inget sama Voltron? Kalo kamu lahirnya di tahun 80-an, kamu pasti inget banget sama film kartun yang satu ini...

Voltron


Sebuah tim pembela keadilan beranggotakan 5 polisi luar angkasa yang menggunakan kendaraan perang berwujud singa dan berkemampuan untuk bergabung menjadi satu robot raksasa demi mengalahkan musuh-musuhnya.

Peter Keefe, pencipta dan eksekutif produser "Voltron: Defender of the Universe," sebuah film seri kartun yang sangat populer di tahun 1980-an, telah meninggal dunia di Rochester, New York. Umurnya baru 57 tahun.

Voltron pertama kali tayang di TV pada tanggal 10 September 1984 di Amerika Serikat dan terus tampil dengan rating yang tinggi sampai dengan 18 November 1985. Tak lama kemudian, film serialnya tersebar ke seluruh dunia, termasuk Indonesia.


Voltron


Peter Keefe menciptakan Voltron dengan mengambil elemen-elemen dari serial anime Jepang, Beast King GoLion dan Kikou Kantai Dairugger XV.

Secara tidak langsung, Voltron telah membantu membuka jalan bagi film-film animasi Jepang lainnya untuk masuk ke Amerika Serikat. Dan tentu saja, ikut membantu terciptanya franchise maha sukses; Power Rangers.

Peter meninggal karena terkondisi penyakit kanker leher. Selamat jalan, Mr. Peter!

Peter Keefe

0 komentar:

Posting Komentar

Komentar disini:

Chat Yuk !!!


ShoutMix chat widget