Sabtu, 09 Januari 2010
Satu Ekor Ikan Tuna Terjual 1,6 M
Seekor ikan tuna raksasa jenis sirip biru (bluefin) baru saja terjual seharga 16,3 juta yen (atau sekitar Rp. 1.600.000.000,-) dalam acara lelang pasar grosir ikan terbesar di Jepang.
Ini berarti ikan seberat 233 kg itu adalah ikan termahal kedua sejak tahun 2001 ketika waktu itu tuna seberat 200 kg terjual seharga 20,2 juta yen (atau sekitar Rp. 2.000.000.000,-) di pasar Tsukiji Tokyo.
Raksasa tuna yang dibeli oleh pemilik dua restoran sushi di Tokyo dan satu restoran sushi di Hong Kong itu adalah satu dari 570 ekor ikan yang ditangkap para nelayan di lepas pantai utara Jepang. Sekitar 40 persen dari ikan yang dilelang berasal dari luar negeri, termasuk dari Indonesia dan Meksiko.
Kenapa bisa satu ekor ikan terjual sedemikian tingginya? Karena Jepang memang pencinta seafood / makanan laut. Jepang adalah konsumen makanan laut terbesar di dunia dengan daging ikan tuna yang paling banyak dicari oleh penggila sushi.
Kamu suka sushi?
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar
Komentar disini: